Yukie Sedih Banyak Musisi Terjerat Narkoba

3.4.11


Fenomena pemakaian narkoba di kalangan artis memang bukanlah fenomena baru di kalangan artis. Fenomena itu mengundang keprihatinan dari musisi lain di tanah air.

Baru-baru ini publik kembali dikagetkan dengan penangkapan penggebuk drum grup band Padi, Yoyo dan personel Kangen Band yang terjerembab dalam kasus yang sama.

Yuke, vokalis Pas Band mengaku sedih dengan maraknya musisi yang terlibat dalam kasus narkoba.

"Itu memang tanggung jawab pribadi, siapa yang melakukan ya harus bertanggung jawab. Tapi saya sedih, ada musisi yang kena (kasus narkoba)," ujar Yuke di Betha Centre Jalan A Yani Subang, Jumat (18/3/2011).

Fenomena itu menjadi hikmah bagi personel band cadas asal Bandung itu. Yuke menyatakan, sejauh ini dia bersama rekan satu bandnya bebas dari narkoba.

"Bebas dari narkoba. Kalau di sini ada tes urine, saya siap," kata Yuke.

Yuke tidak sependapat jika kasus narkoba yang menjerat para selebritis dan musisi itu kemudian digeneralisasi. Karena menurut dia, jumlah para pekerja seni yang selamat dari narkoba jauh lebih banyak. [jul]

0 komentar: